Jakarta -
Artis Fairuz A Rafiq mengungkapkan kondisi terbaru suaminya. Sonny Septian disebut sudah membaik.
Anak musisi A Rafiq itu bersyukur akan hal tersebut. Sonny saat ini dikatakan lagi belajar jalan.
"Alhamdulillah keadaan Sonny semakin membaik. Sekarang setiap hari ada fisioterapi belajar jalan. Nah itu belajar jalannya bertahap, dari dipegangin sampai dia bisa sendiri," ujarnya saat ditemui di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sonny Septian disebut juga mulai bersemangat. Sebelumnya bintang sinetron Senandung Masa Puber itu memang sempat susah menumbuhkan perasaan tersebut.
"Awal-awal kemarin tuh aku yang ngajakin ayo belajar jalan, dia bilang entar saja deh. Mungkin selama dia sakit, kena psikisnya juga, jadi ngebangunin semangatnya tuh butuh effort dan akhirnya bisa belajar jalan," tuturnya.
Fairuz A Rafiq melanjutkan bahwa obat-obatan untuk suaminya mulai berkurang. Ia senang melihat Sonny sudah bisa bercanda lagi.
"Dia sudah mulai bisa happy, bercanda lagi, tadinya lebih banyak tidur, komunikasi seadanya saja," katanya.
Ibu tiga anak itu pun mengucapkan terima kasih kepada Ustaz Maulana. Sebab sang penceramah hampir setiap hari menjenguk.
"Terus dia juga didatengin teman-temannya tuh senang, apalagi Ustaz Maulana hampir setiap hari ya datang, ngasih support untuk anakku juga," ujarnya.
Fairuz lalu menjelaskan mengapa Sonny Septian kesusahan berjalan. Ia menyebut hal itu merupakan faktor dari sakit yang diidap suami.
"Dari penyempitannya, karena kalau syaraf itu kalau misal kita anggap sepele nggak bisa ya. Aku juga baru tahu kita harus aware terhadap diri sendiri, bahkan nggak usah jauh-jauh deh kasus Sonny masih ringan, untuk bisa kembaliin butuh proses panjang," pungkasnya.
(mau/wes)